TALI KEPANG - www.asmarines.com

TALI KEPANG

Tali kepang adalah tali yang dirangkai dari kepangan yang artinya dipilin menjadi satu kesatuan, seperti halnya anda mengepang rambut anak anda dirumah. Dalam sebutan internasional, tali kepang biasa disebut orang barat dengan sebutan braided rope yang artinya juga sama yaitu tali yang dikepang.

Tali kepang terbuat dari bahan serat sintetis dan juga serat alami. Biasanya bahan pembuat tali kepang dari serat sintetis bervariasi, karena memang serat sintetis banyak ditemukan oleh para ilmuwan yang berbeda-beda, sehingga setiap temuan menghasilkan serat sintetis yang berbeda pula. Beberapa serat sintetis yang digunakan untuk membuat tali kepang diantaranya adalah :
  • Polypropylene
  • Polyethylene
  • Nilon
  • Polyester
Sedangkan tali kepang dari bahan serat alami biasanya dibuat dari bahan serat abaca yang berasal dari pohon sejenis pisang yang dibudidayakan di negara Filipina. Hal ini yang membuat tali kepang dari serat alami ini sering disebut dengan sebutan Tali Manila, karena memang ibukota Filipina sendiri adalah Manila.

Tali kepang biasa digunakan pada berbagai aplikasi baik itu aplikasi yang berat maupun ringan. Biasanya tali kepang yang digunakan untuk aplikasi yang berat adalah tali kepang dari bahan serat sintetis, karena serat alami tidak kuat untuk menahan beban yang berat terlalu lama. Tetapi tidak semua serat sintetis juga sanggup untuk digunakan pada aplikasi berat. Beberapa contoh tali kepang yang digunakan untuk aplikasi berat yaitu :
  • Tali Polypropylene
  • Nilon
Sedangkan tali kepang yang digunakan untuk aplikasi yang ringan adalah tali dengan bahan selain diatas yaitu diantaranya :
  • Tali Polyethylene
  • Tali Manila
Beberapa aplikasi berat yang sering melibatkan tali kepang untuk kegiatannya diantaranya adalah :
  • Perkapalan
  • Onshore
  • Offshore
  • Heavylift
  • Oil & Gas
tali kepang


Sedangkan beberapa aplikasi ringan yang sering menggunakan tali kepang sebagai alat bantu pekerjaannya yaitu :
  • Lashing
  • Cargo
  • Logging
  • Fishing
Bagi anda yang membutuhkan tali kepang, tentunya harus dapat membedakan beberapa material dari tali kepang yang telah kami sebutkan diatas. Karena jika anda salah membeli tentunya anda akan mengalami kerugian. Dan yang paling bahaya adalah bisa terjadi kecelakaan kerja. Tentunya tidak ada yang mau terjadi kecelakaan kerja di lingkungan kerja kita, karena kita semua pasti menginginkan lingkungan kerja  yang aman dan nyaman.

Untuk anda yang membutuhkan informasi lebih, silahkan kunjungi artikel website kami yang resmi pada sumber artikel dibawah ini :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar