KELEBIHAN DAN KEKURANGAN JANGKAR DANFORTH - www.asmarines.com

KELEBIHAN DAN KEKURANGAN JANGKAR DANFORTH

Setelah kami membahas tentang kelebihan dan kekurangan dari jangkar kodok, ada baiknya anda juga harus mengetahui tentang kelebihan dan kekurangan dari tipe jangkar yang lainnya. Pada artikel kali ini, kami akan membahas tentang kelebihan dan kekurangan dari Jangkar Danforth. Tetapi sebelumnya anda juga harus mengetahui tentang jangkar danforth itu sendiri.




















Jangkar Danforth adalah jenis jangkar yang memiliki daya cengkeram yang lebih baik dibanding dengan stockless anchor. Jangkar ini cara kerjanya adalah dapat mencengkeram otomatis saat rantai jangkar meregang dan cara kerja ini tentunya dibuat berdasarkan Standard Internasional yaitu Danforth Standard Anchor.

KELEBIHAN DARI JANGKAR DANFORTH

Jaman dahulu, saat pertama kali jangkar danforth diciptakan dan diproduksi oleh para produsen jangkar tentunya memiliki alasan, kenapa mereka menciptakan desain jangkar yang seperti itu?. Tentunya hal ini dapat dijawab dengna jawaban kelebihan-kelebihan yang dimiliki jangkar danforth ini, karena tentunya sesuatu diciptakan karena memiliki keunggulan tersendiri. Dan kelebihan dari jangkar danforth ini diantaranya :
  1. Bagian cakarnya dirancang otomatis mencengkeram saat terjadi peregangan rantai jangkar, sehingga lebih flexible.
  2. Kekuatan cengkeramnya sangat baik saat mencengkeram pasir dan juga karang.
  3. Saat jangkar turun kedasar laut, jangkar danforth dapat / mampu berputar sebanyak 30 derajat tanpa khawatir bagian leher dan lengannya tersangkut.

KEKURANGAN DARI JANGKAR DANFORTH

Setelah kita membahas tentang kelebihan dari jangkar danforth ini, tentunya tidak lengkap jika kita tidak membahas tentang kekurangan dari jangkar danforth ini, Dan kekurangan dari jangkar danforth ini diantaranya :
  1. Jangkar ini dirancang untuk mencengkeram pada posisi datar saat didasar laut ( posisi tidur ), jadi jangkar ini tidak akan mencengkeram jika posisi jangkar tersebut saat turun dan sampai didasar laut menukik kebawah / tegak.
  2. Jangkar ini tidak cocok untuk perairan laut yang memiliki dasar laut bergulma ataupun daerah berumput laut.
Dengan adanya artikel ini, kami harapkan anda dapat menentukan jangkar apa yang paling cocok untuk kebutuhan anda saat berlayar nantinya. Sehingga tidak akan merugikan anda saat sudah membeli jangkar yang ternyata tidak sesuai dengan kebutuhan anda di lautan nantinya.

Sumber artikel :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar