MACAM-MACAM MASTERLINK - www.asmarines.com

MACAM-MACAM MASTERLINK

Pada artikel kami sebelumnya, kami telah membahas tentang apa aja sih macam-macam shackle yang ada di Indonesia saat ini.. Karena memang fokus kami beberapa minggu kedepan akan menjelaskan tentang macam-macam alat rigging dan juga jenis-jenisnya.

Artikel ini adalah artikel kedua tentang penjelasan dari macam-macam alat rigging. Dan pada artikel ini kami ingin mengambil materi tentang macam-macam masterlink. Tetapi sebelum kami membahas tentang macam-macam masterlink, sebelumnya kami akan menjelaskan sedikit tentang apa itu masterlink dan juga fungsinya.

Masterlink adalah salah satu jenis alat rigging yang digunakan sebagai alat sambung satu ataupun beberapa sling. Jadi dengan satu masterlink saja, anda dapat menggunakan satu hingga 4 sling sekaligus. Fungsi dari mengangkat dengan beberapa sling adalah untuk mengangkat objek yang memiliki alat kait satu ataupun lebih. Dengan mengkaitkan beberapa alat kait tersebut dengan masing-masing sling, maka proses pengangkatan barang tersebut lebih aman. Maksudnya benda yang diangkat tidak bergeser kiri dan kanan saat diangkat, sehingga dapat beresiko tinggi untuk jatuh.

Berikut adalah gambar dari masterlink yang dikaitkan dengan 4 sling agar anda dapat lebih jelas memahaminya :
macam-macam masterlink

Nah dari gambar diatas tentunya anda dapat lebih jelas memahami fungsi dari masterlink itu sendiri. Nantinya masing-masing kaki sling tersebut akan dikaitkan pada alat kait yang sudah ada pada objek angkatnya.

Dan perlu diketahui juga, gambar masterlink diatas ada 1 dari beberapa macam-macam masterlink yang ada. Jadi sesuai dengan judul artikel ini, kami akan menyebutkan macam-macam masterlink yang ada selain dari gambar diatas.

Macam-macam masterlink tersebut diantaranya :
  1. Weldless Masterlink
  2. Welded Masterlink
  3. Weldless End Link
  4. Weldless Ring
  5. Pear Shaped Link
  6. Assembly Masterlink

Sedangkan untuk keenam gambar dari macam-macam masterlink tersebut dapat anda lihat pada gambar dibawah ini :


MACAM-MACAM SHACKLE - www.asmarines.com

MACAM-MACAM SHACKLE

Setelah kita belajar bersama tentang pengertian dari rigging itu sendiri, maka selanjutnya yang akan kami bahas lebih detail adalah tentang masing-masing jenis alat rigging tersebut.

Jenis alat rigging pertama yang akan kami bahas yaitu shackle. Shackle adalah alat yang digunakan untuk menyambungkan sling dengan objek angkat atau tarik, sehingga objek tersebut dapat dipindahkan dengan sling. Dan fungsi lainnya adalah sebagai alat sambung antara sling dengan jenis alat rigging lainnya.

Sling disini juga ada beberapa jenis, jadi shackle ini bukan hanya digunakan untuk satu jenis sling saja melainkan beberapa jenis sling. Nah disinilah kegunaan dari jenis shackle yang berbeda tersebut, masing-masing jenis shackle memiliki fungsi untuk masing-masing jenis sling yang ada.

Sebelum kami menjelaskan tentang jenis shackle yang ada, maka terlebih dahulu kami akan menjelaskan tentang jenis sling yang ada, jadi nantinya kalian akan lebih mudah dalam memahami fungsi dari masing-masing jenis shackle tersebut.

Beberapa jenis sling yang ada saat ini yaitu :
  • Chain Sling
  • Wire Rope Sling
  • Rope Sling
Chain sling adalah sling yang terdiri dari gabungan rantai dengan alat rigging seperti masterlink dan shackle. Sedangkan wire rope sling adalah sling yang dibuat dari wire rope yang salah satu atau kedua ujungnya ditekuk dan dibentuk menjadi mata kait. Dan rope sling adalah sling yang dibuat dari tali yang cara pembuatannya sama dengan wire rope sling yaitu ditekuk disalah satu atau kedua ujungnya.

Sedangkan jenis shackle yang menghubungkan sling-sling diatas yaitu diantaranya :
  • Shackle Omega
  • Shackle Dee
Macam-macam-shackle


Shackle Omega adalah shackle yang berbentuk seperti tapal kuda atau lambang simbol omega. Shackle jenis ini adalah shackle yang sangat cocok digunakan dengan wire rope sling dan juga rope sling. Karena bentuk diameter tali dan wire rope yang lebar memungkinkannya masuk kedalam bentuk shackle omega yang berbadan lebar.

Shackle yang kedua adalah shackle Dee yang berbentuk seperti huruf "D". Shackle jenis ini adalah shackle yang sangat cocok digunakan pada rantai atau chain sling. Karena bentuk rantai yang pipih, shackle dee ini sangat cocok untuk digandengkan dengan rantai.

Jika anda ingin mengetahui artikel kami yang lebih lengkap, silahkan kunjungi sumber artikel ini di website resmi kami : http://asmarines.com/jenis-shackle

ALAT RIGGING - www.asmarines.com

ALAT RIGGING

Seperti yang kita ketahui bersama bahwa alat rigging yang ada saat ini sangatlah beragam jenisnya. Tetapi sudahkah anda tau apat itu arti dari rigging??
Rigging adalah sebuah metode bukanlah sebuah, jadi perlu anda perhatikan disini terlebih dahulu. Jadi lebih jelasnya rigging adalah sebuah metode yang digunakan untuk mendukung sebuah pekerjaan yang berhubungan dengan lifting, towing, mooring dan lashing.

Jadi alat rigging yaitu alat-alat yang digunakan untuk mendukung pekerjaan yang berhubungan dengan lifting, towing, mooring dan lashing tersebut.

Sedangkan untuk beberapa industri pekerjaan yang berkaitan dengan keempat pekerjaan tersebut dan yang tentunya berhubungan dengan penggunaan akan alat rigging ini diantaranya :
  • Perkapalan
  • Pertambangan
  • Konstruksi
  • Manufaktur
  • Oil and Gas
  • Dan semacamnya
Untuk industri-industri lain yang tidak kami sebutkan diatas tentunya dapat anda ketahui sendiri dari pengalaman atau memang bidang pekerjaan anda, karena memang keterbatasan kami akan pengetahuan tentang berbagai industri yang ada di Indonesia ini. Kita ketahui bersama Indonesia adalah negara berkembang yang bahkan bisa dibilang berkembang pesat. Jadi memang banyak sekali industri-industri baru yang bermunculan dan tentunya saling berhubungan satu sama lain dengan industri-industri lain yang intinya saling berelasi untuk membangun Indonesia lebih baik.

Nah setelah kita ketahui bersama tentang rigging, alat rigging dan industri yang membutuhkan atau menggunakan rigging tersebut, maka pembahasan kami selanjutnya adalah apa saja sih alat-alat rigging itu??

Beberapa alat rigging terbagi menjadi beberapa jenis yaitu diantaranya :
  1. Shackle
  2. Turnbuckle
  3. Wire Clip
  4. Masterlink
  5. Thimble
  6. Swivel
  7. Connecting Link
  8. Hook
  9. Eye Bolt
  10. Load Binder
Kesepuluh alat tersebut adalah jenis-jenis dari alat rigging yang ada saat ini. Dan untuk kedepannya atau beberapa tahun yang akan datang kita tidak akan tahu akan perkembangan alat rigging yang ada. Bisa jadi ada alat-alat rigging baru yang bermunculan karena banyaknya inovasi juga dari para produsen dan juga banyaknya kebutuhan-kebutuhan baru dan berbeda akan alat rigging.

Sumber artikel :