JENIS SHACKLE CROSBY - www.asmarines.com

JENIS SHACKLE CROSBY

Jenis shackle Crosby dapat anda bedakan jika anda melihat gambar pada katalog yang diberikan ataupun pada website. Karena dari segi bentuknya sendiri, anda akan dapat melihar perbedaan dari jenis-jenis shackle crosby tersebut. Tetapi pada artikel ini kami akan membahas sedikit tentang kegunaan dari tiap-tiap jenis shackle crosby tersebut.

Beberapa jenis shackle Crosby diantaranya :
  • Shackle Omega
  • Shackle Dee
  • Shackle Wide Type
Untuk perbedaan fungsi dari ketiga shackle tersebut diantaranya :

JENIS SHACKLE OMEGA CROSBY

Jenis shackle omega ini didesain dengan body yang lebih untuk diameter yang besar. Hal ini dapat dikaitkan dengan penggunaan jenis shackle omega ini pada wire rope. karena wire rope memiliki diameter yang besar dan juga bentuknya yang sangat pas untuk masuk pada shackle omega.
Jenis shackle omega crosby

JENIS SHACKLE DEE CROSBY

Jenis shackle yang kedua adalah shackle dee, yang didesain khusus untuk kebutuhan yang berkaitan dengan rantai. Bentuknya yang pipih membuatnya pas jika dimasukkan pada salah satu rangkaian link rantai yang kecil, tanpa mengganggu rangkaian link lainnya.

Jenis shackle dee crosby

JENIS SHACKLE WIDE TYPE CROSBY

Jenis shackle yang terakhir adalah shackle wide type yang memiliki body lebih besar, sehingga fungsi dari jenis shackle wide type crosby ini untuk mengangkat atau menarik barang menggunakan wire rope dengan ukuran yang sangat besar ataupun block yang juga berukuran sangat besar, sehingga membutuhkan shackle dengan ukuran dan kekuatan yang besar pula.

Jenis shackle Wide Type crosby

Tidak ada komentar:

Posting Komentar