WIRE ROPE VS RANTAI - www.asmarines.com

Halo temen-temen.. lagi apa nih?? yaelah masih tanya aja ya.. udah tau lagi baca artikel.. hehehe.. Gw berharap kalian tidak muak dengan becandaan gw yang basi.. Wekekekek.. Oke kali ini gw mau bahas kuatan mana nih wire rope vs rantai?

Tentunya kalian pengen tau ya. Tapi sebelumnya kami mau kasih tau dulu nih.. Dsini kami ga bahas kekuatan tariknya ya.. Karena kalo kita samakan kekuatan tarik ya itu berarti ya nilainya sama aja toh.

Nah disini kami akan membahas kekuatan wire rope vs rantai ini dari beberapa sisi yaitu diantaranya :


  • Materialnya.
  • Permukaannya
  • Flexibilitasnya

Oke akan kita coba bahas satu-satu ya guys. Pertama-tama dari sisi materialnya.


MATERIAL


Material Wire rope terdiri dari kumpulan kawat baja yang dipilin menjadi satu kesatuan yang disebut wire rope ini. Sedangkan rantai adalah lonjoran besi utuh yang dirangkai dan disambung satu persatu. Nah jika kita lihat dari sisi material maka yang akan kita bahas disini adalah kekurangan dan kelebihan dari material ini.


Karena terdiri dari kumpulan kawat baja maka dapat kita simpulkan disini yaitu kesulitan dari sisi inspeksinya. Bayangin aja jika ada karat atau pengeroposan beberapa helai kawatnya yang ada dibagian paling dalam.

Tentunya secara kasat mata karat tersebut tidak akan bisa kita lihat ya. Berbeda dengan rantai yang merupakan besi utuh yang tentunya sangat mudah untuk dilihat pengaratannya disetiap sisinya.


PERMUKAAN

Jika kita lihat dari sisi permukaannya. Tentunya kumpulan dari kawat baja yang dipilin dan digabungkan ini akan lebih halus ya. Berbeda dengan rantai yang permukaannya tidak rantai karena masing-masing mata dirangkai dengan arah yang berbeda.

Nah dari sisi permukaan tentunya wire rope lebih halus dan lebih ramah terhadap permukaan benda lain yang disentuhnya.



FLEXIBILITAS

Dan yang terakhir yaitu dari sisi flexibilitas ya guys. Untuk flexibiltasnya sendiri kita bisa lihat dari kelenturannya ya. Jika kita melihat wire rope, wire rope ini sifatnya hampir sama seperti tali ya. Jadi saat wire rope ditarik atau digunakan untuk aplikasi tarik maupun angkat. Maka bentuknya yang tadinya mulur akan dapat kembali lagi kebentuk semula walaupun tidak 100%.

Sedangkan Rantai sendiri karena tersebut dari besi utuh maka tentunya tidak akan membuatnya lebih lentur dibandingkan dengan wire rope.

Tetapi jika dilihat dari sisi kelenturan dalam hal penekukan. Maksud kami disini adalah saat kalian ingin menyimpannya. Tentunya kalo mau disimpan ya harus ditekuk agar rantai dan wire rope tidak memanjang yang dapat memakan tempat banyak.

Untuk wire rope sendiri karena sifatnya yang merupakan kumpulan dari kawat baja keras. Tentunya kalian akan kesulitan dalam menekuk wire rope ini dengan tangan kosong. Pun jika kalian ingin menggunakan alat saat menekuknya, kalian kudu hati-hati banget. Karena jika sampe terlalu maksa, ditakutkan ada bagian dalamnya yang patah dan membuat wire rope tersebut cacat.

Beda halnya dengan rantai yang bisa kalian gulung-gulung dengan mudah sehingga lebih ringkas dalam penyimpanannya.


Nah itu tadi nih guys beberapa kelebihan dan kekurangan yang dimiliki wire rope vs rantai ini. Jadi gimana nih?? kira-kira lebih hebat yang mana menurut kalian/?? hehe

Kalo menurut gw sih relatif ya. Tergantung penggunaan kalian buat apa benernya. Karena masing-masing punya kelebihan dan kekurangan.

Yaw dah kalo gitu guys.. udah mulai pegel ini ngetiknya.. sampai disini dulu ya artikel kami kali ini. Semoga artikel ini dapat bermanfaat buat kalian semua.. See you guys..!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar