Perlengkapan Keselamatan di Kapal


 Transportasi merupakan nadi perekonomian yang sangat penting di berbagai negara termasuk Indonesia. Pelaku dan produk ekonomi akan didistribusikan dengan mengguankan alat transportasi yang sesuai dengan kebutuhan dan sudah sewajarnya jika penyediaan sarana transportasi yang terbaik sangat diperlukan untuk mendukung perekonomian Indonesia. Akan tetapi, wajah transportasi Indonesia masih tercoreng dengan berbagai insiden dan kecelakaan yang merenggut banyak korban jiwa. Penyediaan sarana transportasi yang masih sangat minim menyebabkan banyak orang dengan kebutuhan transportasi tepat guna tidak mendapatkan apa yang mereka inginkan. Transportasi umum tidak mampu menjawab keperluan transportasi masyarakat terutama di wilayah perkotaan dan sebagai akibatnya, kemacetan menjadi fenomena wajar yang banyak ditemui yang disebabkan oleh penggunaan kendaraan pribadi yang tidak sesuai dengan kemampuan jaln raya itu sendiri. Fenomena ini sudah menjadi masalah yang berlaurt-larut di ranah transportasi darat. Selain transportasi darat, carut-marut masih terjadi di transportasi laut padahal Indonesia notabene merupakan negara kelautan yang sudah selayaknya mampu menaklukkan ganasnya gelombang perairan di Kepulauan Indonesia.
Sarana transportasi laut merupakan sarana transportasi yang sangat penting untuk menghubungkan pulau yang satu dengan yang lain di negara kepulauan ini. Transportasi laut terutama sangat penting untuk mendistribusikan barang hasil produksi maupun hasil pertanian dari pulau yang satu ke pulau yang lain. Walaupun demikian, bisa kita lihat bahwa banyak masyarakat Indonesia yang sangat bergantung pada transportasi laut dan hal ini dikarenakan oleh minimnya kemampuan masyarakat untuk menggunakan sarana perhubungan yang lebih cepat misalnya pesawat terbang. Kasus kecelakaan yang melibatkan transportasi laut masih sering terdengar dan banyak yang menjadi korban. Banyaknya korban yang berjatuhan dalam kecelakaan transportasi laut ini merupakan gambaran bahwa aplikasi dan penyediaan Alat keselamatan laut masih belum dilakukan dengan benar walaupun hal ini merupakan hal yang sangat penting bagi penumpang sekaligus anak buah kapal yang menjalankan kapal tersebut. Ada berbagai macam alat kebutuhn untuk keselamatan dalam pelayaran dan Pelampung merupakan alat penyelamat yang paling mendasar yang sangat diperlukan, tetapi banyak kapal yang masih belum memenuhi kuota pelampung dalam setiap pelayaran.
Selain pelampung, masih ada berbagai macam alat keselamatan yang diperlukan. Life jacket adalah kebutuhan lain yang harus dipenuhi dalam setiap pelayaran, tapi untuk memperoleh suplai alat keselamatan ini termasuk Liferaft yang sangat berguna di saat-saat darurat, banyak penyedia transportasi laut yang mungkin mengalami kesulitan untuk mendapatkan semua perlengkapan keselamatan ini. Akan tetapi, bukan berarti mendapatkan suplier alat keselamatan laut dengan cara yang mudah adalah hal yang mustahil karena tawaran online untuk alat-alat keselamatan tersebut sangat mudah ditemukan di dunia maya. Permintaan perlengkapan keselamatan termasuk sekoci penyelamat akan dipenuhi dengan mudah dan segera dengan cara order yang mudah pula.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar